/
Artikel Terbaru
Artikel Terbaru ...

7 Ayat Penciptaan Manusia yang Terbukti Secara Ilmiah (2)

Published On: 20.14.00 By : Unknown In : ,

SekolahMurabbi.com“Mengapa kamu tidak percaya akan kebesaran Allah? Padahal Dia sesungguhnya telah menciptakan kamu dalam beberapa tingkatan kejadian.” 

4. Manusia Diciptakan dalam Beberapa Tahapan
Allah swt berfirman:

مَا لَكُمْ لا تَرْجُونَ لِلَّهِ وَقَارًا. وَقَدْ خَلَقَكُمْ أَطْوَارًا

“Mengapa kamu tidak percaya akan kebesaran Allah? Padahal Dia sesungguhnya telah menciptakan kamu dalam beberapa tingkatan kejadian.” (Nuh : 13-14)

Syaikh az-Zandani berkata, “Kami bertemu dengan seorang professor Amerika bernama Marshal Johnson. Kami berkata kepadanya, “Disebutkan dalam Al-Qur'an bahwa manusia diciptakan dalam beberapa tahap.”

Dia menjawab, “ Saya memiliki jawaban, hal ini hanya ada tiga kemungkinan. Pertama, bahwa Muhammad memiliki mikroskop raksasa yang membuatnya mampu mengkaji perkara-perkara ini. Kedua, itu terjadi secara kebetulan. Ketiga, Muhammad adalah utusan dari sisi Allah.”

5. Tidak Semua Sperma Membuahi Sel Telur
Para dokter ahli menemukan bahwa hanya sebagian kecil dari mani yang akan menjadi janin, dan bahwa satu pancaran mani mengandung seratus sampai delapan ratus juta sperma. Dan bahwa satu
sperma saja mampu membuahi sel telur. Pengetahuan ini belum ditemukan kecuali setelah abad kedua puluh.

Rasulullah saw memberitakan pengetahuan ini dalam hadits yang diriwayatkan oleh Al-Bukhari dan
Muslim, dari Abu Sa’id Al-Khudri, dia bertutur,”Rasulullah saw ditanya tentang berjimak dengan mengeluarkan mani di luar vagina istri (‘azl). Maka beliau saw. bersabda:

مَامِنْ كُلِّ الْمَاءِيَكُوْنُ الْوَلَدُ، وَإِذَا أَرَادَاللهُ خَلْقَ شَيُءِلَمْ يَمْنَعْهُ شَيْءٌ

“Tidaklah semua air mani menjadi seorang anak. Jika Allah berkehendak menciptakan sesuatu, maka tiada suatu pun yang mencegahnya.”

6. Jenis Kelamin Berasal dari Air Mani Laki-laki
Setelah ditemukannya mikroskop elektronik, maka para pakar ilmu kandungan tahu bahwa jenis kelamin laki-laki dan jenis kelamin perempuan janin ada dalam mani, bukan dalam sel telur. Mereka menyebutkan bahwa mani dengan salah satu jenisnya (X) atau (Y) adalah yang bertanggung jawab menentukan jenis kelamin janin. 


Al-Qur'an memberitakan pengetahuan ini lewat lisan Rasulullah saw. Allah swt. berfirman:

وَأَنَّهُ خَلَقَ الزَّوْجَيْنِ الذَّكَرَ وَالأنْثَىٰ مِنْ نُّطْفَةٍ إِذَا تُمْنَى

“Dan bahwasanya Dialah yang menciptakan berpasang-pasangan pria dan wanita. dari air mani, apabila dipancarkan.” ( An-Najm : 45-46)

7. Manusia Diciptakan dari Percampuran Mani Laki-laki dan Perempuan
Mayoritas ilmuwan memberikan gambaran bahwa manusia dibungkus dalam mani, dan membesar di dalam rahim seperti pohon yang kecil. Manusia tidak ada yang tahu bahwa janin diciptakan dari percampuran antara sperma laki-laki dan sel telur perempuan, kecuali pada awal abad kedua puluh.

Al-Qur'an telah memberitahukannya jauh-jauh hari dengan istilah “mani yang bercampur.” Allah swt. berfirman:

إِنَّا خَلَقْنَا الإنْسَانَ مِنْ نُّطْفَةٍ أَمْشَاجٍ نَبْتَلِيهِ فَجَعَلْنَٰهُ سَمِيعًا بَصِيرًا

“Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dari setetes mani yang bercampur yang Kami hendak mengujinya (dengan perintah dan larangan), karena itu Kami jadikan dia mendengar dan melihat.” (Al-Insan : 2)

Dalam hadits yang diriwayatkan Imam Ahmad terdapat jawaban Rasulullah saw. terhadap seorang Yahudi ketika bertanya kepada beliau, “Dari apa manusia diciptakan?” Beliau bersabda:

يَايَهُوْدِيْ، مِنْ كُلِّ يُخْلَقُ مِنْ نُطْفَةِالرَّجُلِ وَنُطْفَةِ الْمَرْأَةِ
“Wahai orang Yahudi, (setiap manusia) diciptakan dari campuran mani laki-laki dan mani perempuan.”

Demikianlah beberapa ayat Alquran dan hadits Rasulullah saw. yang bersesuaian dengan ilmu pengetahuan modern. Melihat sampai saat ini tidak ada satupun dari kedua nash tersebut yang bertentangan dengan sains, rasanya sangat tidak mungkin jika semua itu adalah kebetulan, sebagaimana yang diprediksi Marshal Johnson.

Semoga semakin menambah keimanan kita kepada Allah swt. dan rasul-Nya saw. Amin. (SM)

Tentang Penulis

Komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sekolahmurabbi.com

Sekolahmurabbi.com adalah Media Informasi Keislaman yang dikelola oleh anak-anak muda.
Sekolahmurabbi.com menyajikan artikel dan informasi dasar-dasar keislaman yang dibutuhkan bagi para murabbi dan mutarabbi.

© | About Us | Kirim Tulisan | The Team | Contact Us | Privacy Policy | Disclaimer
Design by Hasugi.com